Minggu, 12 Februari 2012

Doa Mohon Limpahan Rezeki Yang Halal

Doa Mohon Limpahan Rezeki Yang Halal
49Share

Di masa krisis ekonomi global yang melanda sekarang ini, banyak orang yang mengalami kesulitan ekonomi. Harga barang melambung tinggi, sementara penghasilan begitu-begitu saja. Akhirnya, banyak orang yang gelap mata dan memilih untuk mengambil jalan pintas yang haram untuk mendapatkan harta dan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Menyikapi kondisi seperti ini, agama mengajarkan kita untuk menjaga diri dari harta haram sekaligus mendorong kita untuk senantiasa berdoa kepada Allah agar dikaruni rezeki yang halal. Doa di bawah ini diajarkan oleh Ali bin Abi Thalib (yang menerimanya dari Rasulullah SAW) kepada seorang budak yang hendak menebus kemerdekaan dirinya.

Bacaan Doa Mohon Limpahan Rezeki Yang Halal

“Allaahummakfinii bihalaalika ‘an haraamika wa agninii bifadlika ‘amman siwaaka”

Arti Doa Mohon Limpahan Rezeki Yang Halal

“Ya Allah, cukupilah diriku dengan kehalalan rezeki-Mu dari yang Engkau haramkan, dan cukupilah diriku dengan karunia-Mu dari meminta kepada selain-Mu. (H.R. Tirmizi)”

Doa Mohon Hati Yang Khusyuk

Doa Mohon Hati Yang Khusyuk
Ada orang yang mengatakan bahwa kekayaan hakiki adalah kekayaan hati. Pernyataan tersebut benar adanya. Sebab, pada kenyataannya, tidak sedikit orang yang harta bendanya melimpah tapi tidak bahagia. Sebab utamanya adalah dorongan hawa nafsu untuk mengejar kesenangan duniawi yang semu yang tidak pernah berhenti. Akibatnya, jangankan kebahagiaan, ketenangan jiwa pun tiada ada. Karena itu, kita perlu memohon pertolongan kepada Allah agar dapat mengendalikan hawa nafsu dan menenangkan hati agar kebahagiaan dapat diraih.

Berikut ini doanya.

Bacaan Doa Mohon Hati Yang Khusyuk

“Allaahumma innii a’uuzubika min ilmin laa yanfa’u wa min qalbin laa yakhsya’u wa min nafsin laa tasyba’u wa min da’watin laa yustajaabu laha. Allaahumma aati nafsii taqwaahaa fa anta khairu man zakkaahaa, anta waliyyuhaa wa maulaahaa.”

Arti Doa Mohon Hati Yang Khusyuk

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, dari hati yang tidak khusyuk, dari nafsu yang tidak kenyang (puas), dan dari doa yang tidak terkabul. Ya Allah, anugerahkan kepadaku jiwa yang takwa dan bersih, sesungguhnya Engkaulah sebaik-baik yang membersihkan jiwa dan Engkaulah yang membimbingnya. (H.R. Muslim)”

Doa Berlindung Dari Musibah Berat

Doa Berlindung Dari Musibah Berat
Segala sesuatu yang berlangsung di dunia ini pada hakikatnya telah ditetapkan oleh Allah. Bahkan, pergerakan satu molekul dari satu tempat ke tempat lain juga sudah ditentukan oleh-Nya. Semuanya tidak lepas dari campur tangan-Nya. Termasuk garis kehidupan manusia. Setiap musibah dan malapetaka yang menimpa manusia sudah ditetapkan oleh-Nya. Namun begitu, bukan berarti ketentuan tersebut tidak bisa diubah. Allah Mahakuasa untuk mengubah ketentuan-Nya asalkan manusia memohon. Doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW berikut ini berisi permohonan agar kita dijauhkan dari qada yang buruk, termasuk musibah berat, kecelakaan, dan kejahatan para musuh. Insya Allah dengan itu, kebahagiaan duniawi dan ukhrawi pun diraih.

Bacaan Doa Berlindung Dari Musibah Berat

“Allaahumma innii a’uuzubika min jahdil balaa’i wa darakisy syaqaa’i wa suu ‘il qadaa’i wa syamaatatil a’da ‘i”

Arti Doa Berlindung Dari Musibah Berat

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari musibah yang berat, celaka yang menimpa, keputusan (qada) yang buruk, dan kejahatan para musuh. (H.R. Bukhari)”

Doa Berlindung Dari Kelaparan Dan Pengkhianatan

Doa Berlindung Dari Kelaparan Dan Pengkhianatan

Bagi Anda yang pernah berpuasa tentu sudah tahu rasanya lapar. Ketika tiba waktu Maghrib, sungguh indah sekali waktu berbuka itu. Meski lauknya sederhana sekali pum, tetapi karena lapar, semuanya terasa menggugah selera. Yang perlu diperhatikan adalah, tidak sedikit orang yang harus berpuasa sehari-harinya karena terpaksa. Karena itu, dalam doa ini kita memohon kepada Allah agar dijauhkan dari kelaparan seperti yang disebut terakhir ini, apalagi jika kelaparan tersebut bisa menggoyahkan keimanan kita. Pada doa ini kita juga memohon agar dijaukan dari pengkhianatan, karena pengkhianatan merupakan seburuk-buruknya kejahatan.

Bacaan Doa Berlindung Dari Kelaparan Dan Pengkhianatan

“Allaahumma innii a’uuzubika minal juu’i fainnahu bi’sad daji’i, wa a’uuzubika minal khiyaanati fainnahaa bi’sal bitanati”

Arti Doa Berlindung Dari Kelaparan Dan Pengkhianatan

“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kelaparan. Sebab, kelaparan adalah seburuk-buruk teman tidur. Aku berlindung kepada-Mu dari pengkhianatan, karena pengkhianatan adalah seburuk-buruk kejahatan. (H.R. Ahmad)”

Doa Mohon Dihilangkan Segala Kekhawatiran

Doa Mohon Dihilangkan Segala Kekhawatiran
Tidak bisa dibantah bahwa setiap manusia pasti memiliki rasa takut dan khawatir. Sikap tersebut wajar karena merupakan fitrah manusia. Akan tetapi, sudah semestinya sebagai muslim, perasaan khawatir yang muncul dalam diri itu dibenarkan oleh agama. Misalnya, kita khawatir kalau shalat kita tidak diterima sehingga kita berusaha untuk terus memperbaiki ibadah kita. Kita khawatir masuk neraka, sehingga kita beribadah semaksimal mungkin.

Masalahnya, kerap kali yang menyeruak dalam diri adalah rasa khawatir yang kurang beralasan. Kita takut pada sesuatu yang tidak semestinya. Hal ini tentu saja mengganggu ketenangan dan kedamaian jiwa. Oleh karena itu, kita berdoa agar perasaan tersebut dihilangkan oleh Allah. Dalam doa di bawah ini, selain memohon dihilangkan rasa khawatir, kita juga memohon diterima tobat, diterima doa, dikuatkan argumentasi, dan lain sebagainya.

Bacaan Doa Mohon Dihilangkan Segala Kekhawatiran

“Allaahumma taqabbal taubatii wagsil haubatii wa ajib da’watii wa sabbit hujjati wa saddid lisaanii wahdi qalbi waslul sakhiimata sadrii”

Arti Doa Mohon Dihilangkan Segala Kekhawatiran

“Ya Allah, terimalah tobatku, hilangkanlah kekhawatiranku, kabulkanlah doaku, kokohkanlah argumentasiku, pertajamlah pembicaraanku, berikanlah petunjuk pada hatiku, dan hilangkanlah perasaan dengki dalam dadaku. (H.R. Abu Daud)”

Doa Mohon Kehidupan Yang Bahagia

Doa Mohon Kehidupan Yang Bahagia
Banyak orang mengira bahwa kebahagiaan berasal dari harta benda yang kita miliki. Namun ketika mereka sudah mendapatkannya, ternyata mereka tetap saja tidak bahagia. Kenapa? Karena sesungguhnya kebahagiaan itu berasal dari hati. Tidak peduli kaya atau miskin, asalkan hati kita tenang, maka kita senantiasa akan hidup bahagia.

Pada doa di bawah ini, kita memohon kepada Allah agar dikaruniai hidup yang bahagia, sebagaimana orang-orang yang dibahagian oleh Allah sebelum kita. Selain memohon kebahagiaan, kita juga memohon agar bisa bersama dengan para nabi, berkedudukan layaknya para syuhada’, kemenangan menghadapi musuh, serta keberuntungan dalam persidangan di Hari Mahsyar.

Bacaan Doa Mohon Kehidupan Yang Bahagia

“Allaahumma innii as ‘alukal fauza ‘indal qadaa’i wa manaazilasy syuhadaa’i wa ‘aisyas su’adaa’i wan nasra a’lal a’daa’i wa muraafaqatal anbiyaa’i”

Arti Doa Mohon Kehidupan Yang Bahagia

“Ya Allah, aku memohon kepada-Mu kemenangan pada hari persidangan di Padang Mahsyar, bersama para syuhada’ dan beroleh kehidupan sebagaimana orang-orang yang beroleh kebahagiaan, serta beroleh pertolongan mengalahkan musuh dan berteman dengan para nabi. (H.R. Thabrani)”

Doa Mohon Keselamatan Dunia Dan Akhirat

Doa Mohon Keselamatan Dunia Dan Akhirat
Keselamatan dunia dan akhirat adalah cita-cita setiap muslim. Karena itu, seorang muslim tidak hanya mengejar kehidupan dunia, tetapi juga akhirat. Tidak hanya kehidupan akhirat, tetapi juga dunia. Keduanya berjalan seiring sejalan. Walaupun tentu saja ketika kedua kepentingan ini bertentangan, maka kehidupan akhirat yang lebih didahulukan, karena ia lebih abadi, sedangkan dunia bersifat fana.

Keinginan untuk selamat di dua alam ini tercermin dalam doa di bawah ini. Selain itu, doa ini juga mengandung permohonan yang diselamatkan tidak hanya pendoa, tetapi juga keluarga dan hartanya. Terkandung juga permintaan agar dijaga dari segala penjuru. Sungguh doa ini cukup komplit.

Bacaan Doa Mohon Keselamatan Dunia Dan Akhirat

“Allaahumma innii as’alukal ‘afwa wa ‘aafiyata fid dunyaa wal aakhirati. Allaahumma innii as’alukal ‘afwa wal ‘aafiyata fi diinii wa dunyaaya wa ahlii wa maalii. Allaahummastur ‘auratii wa aamin rau’atii. Allaahummahfazni min baini yadayya wa min khalfii wa ‘an yamiinii wa ‘an syimaalii wa min fauqii wa a’uuzu bi’azamatika an ugtaala min tahtii.”

Arti Doa Mohon Keselamatan Dunia Dan Akhirat

“Ya Allah, aku memohon kepada-Mu ampunan dan keselamatan di dunia dan akhirat. Ya Allah, aku memohon kepada-Mu ampunan dan keselamatan dalam agamaku, duniaku, keluargaku, dan hartaku. Ya Allah, tutupilah kesalahanku dan amankanlah rasa ketakutanku. Ya Allah, jagalah diriku, baik dari depan maupun dari belakang, dari kanan maupun dari kiri, dan dari atasku. Dan aku memohon perlindungan dengan kebesaran-Mu agar tidak diculik dari arah bawahku. (H.R. Abu Daud)”